JUAL TANAMAN HIAS BAYAM MERAH



Sebenarnya tanaman ini dari jenis bayam, akan tetapi karena memiliki daun dan warna yang indah maka tanaman ini dijadikan sebagai tanaman hias. Dalam dunia tumbuh-tumbuhan tanaman ini dikenal dengan nama ilmiah Aerva sanguinolenta (L.) BI. Tanaman indah ini berasal dari pulau Jawa. Bayam merah ini dapat tumbuh dengan baik di daerah dataran rendah dan juga daerah pegunungan sampai ketinggian 1000 meter dari permukaan laut.

Bayam merah sangat menyukai jika ditanam di tempat terbuka dan mendapatkan banyak sinar matahari, warna daunnya akan merah menyala. Akan tetapi, jika ditanam di tempat yang kurang mendapatkan penyinaran matahari atau tempat rindang maka warna daunnya akan buram dan kusam.

Tanaman bayam merah berbentuk perdu, pertumbuhannya sangat cepat atau mudah dikembangbiakkan. Tinggi batangnya dapat mencapai sekitar 1,5 meter. Memiliki bentuk daun yang bulat telur atau oval. Bunganya yang cukup indah tersusun dalam rangkaian berbentuk tandan. Ukuran bunganya kecil, dengan warna putih kekuning-kuningan, pada umumnya bunga tersebut akan muncul pada ujung atas batang atau sering juga muncul dari ketiak daunnya.

Bayam merah terkadang ditanam sebagai batas taman, atau ada juga yang ditanam di sisi jalan. Secara alami, bayam merah berkembangbiak dengan menggunakan biji, tetapi para penggemar bunga hias umumnya memperbanyak tanaman ini dengan stek batang.

Tanaman bayam berasal dari Amerika tropik dan mudah tubuh dan tersebar di daerah tropis dan subtropics di seluruh dunia. Tanaman bayam semula dikenal sebagai tumbuhan hias. Dalam perkembangan selanjutnya, tanaman bayam dipromosikan sebagai bahan pangan sumber protein, terutama untuk negara-negara berkembang.

Untuk pemesanan jasa pembuatan taman minimalis hubungi kami ;
Menjual : Segala macam tanaman hias penghijauan, pembuatan taman, dan dekorasi.
Alamat : JL. Bandungan - Sumowono KM 1,5 RT 04 / RW 4 Gelaran - Kenteng - Bandungan - Semarang.
No. HP : 081 390 585 296 atau 085 640 641 166





Bayam termasuk anggota keluarga Amaranthaceae. Dikenal sebagai Amaranthus spp. Amaranth dalam bahasa Yunani berarti everlasting (abadi).
Bayam yang biasa dikonsumsi sebagai sayuran dikenal dengan bayam cabutan (bayam sekul) terdapat 3 varietas bayam yang termasuk kedalam Amaranthustricolor, yaitu:
  1. Bayam hijau biasa, bayam merah (blitum rubum) yang berwarna hijau keputih – putihan.
  2. Daun dan batang bayam merah mengandung cairan warna merah. Selain A. Tricolor terdapat bayam jenis lain.
  3. Bayam kakap (A. Hybridus) bayam duri (A. Spinosus) dan bayam kotok/ bayam tanah (A Blitum).

Adapun manfaat bayam merah ini antara lain sebagai berikut:
  1. Sama seperti sayuran lainnya yang kaya akan serat alami, bayam juga sangat ampuh mengobati penyakit sembelit atau susah buang air besar Anda. Selain itu, dengan konsumsi bayam teratur, sistem pencernaan Anda jauh lebih sehat sebab salah satu manfaat serat adalah memudahkan organ pencernaan melakukan tugasnya.
  2. Manfaat bayam merah selanjutnya adalah membantu mengatasi anemia yang disebabkan oleh defisiensi zat besi. Memang bayam merah sudah lama dikenal kaya akan zat besi.
  3. Konsumsi bayam merah teratur kabarnya bisa menjaga keremajaan Anda. Ia, sama seperti terung ungu, dipercaya memiliki efek anti-aging yang tinggi dikarenakan pigmen ungunya.
  4. Manfaat bayam lainnya adalah untuk menghindarkan Anda dari penyakit berbahaya seperti usus besar, kencing manis, dan juga menjadikan program penurunan berat badan Anda berhasil.
  5. Bayam merah sangat baik dalam mengoptimalkan kinerja organ ginjal.
  6. Selain bagian daunnya, manfaat bayam merah juga terletak pada akarnya. Bagian tersebut sangat ampuh melawan penyakit disentri. Caranya cukup tumbuk bayam merah dan tambahkan garam halus, diaduk dan disaring. Minum sehari sekali sampai sembuh.
  7. Bagi Anda yang rambutnya mudah rontok, bayam merah juga dikenal mampu menguatkan akar rambut. Caranya cukup tumbuk daun bayam merah dan peras airnya. Minum rutin 2 sampai 3 kali dalam sehari. Kandungan protein dan zat besi pada bayam merah ini memang terbukti mambuat akar rambut lebih kokoh.
Kandungan kimia dari bayam merah
Bayam merah banyak mengandung protein, lemak, karbohidrat, kalium, zat besi, amarantin, rutin, purin dan vitamin (A, B, C).

Untuk pemesanan jasa pembuatan taman minimalis hubungi kami ;
Menjual : Segala macam tanaman hias penghijauan, pembuatan taman, dan dekorasi.
Alamat : JL. Bandungan - Sumowono KM 1,5 RT 04 / RW 4 Gelaran - Kenteng - Bandungan - Semarang.
No. HP : 081 390 585 296 atau 085 640 641 166







Previous Post Next Post

Contact Form